books, struggle-ing, and the distance

08.10 Elizabeth Grace S. 0 Comments



Holla busy people!
Sebagai salah satu books-holic stadium akhir, saya mau berbagi cerita tentang perjuangan mendapat buku-buku impian yang sudah susah didapatkan.
Awalnya saya ngefans sama salah satu penulis bernama Gama Harjono karena pengalaman-pengalaman kerennya di negeri Italia, my favorite country too. Nah ternyata dua novelnya telah terbit beberapa tahun yang lalu dan saya ingin memilikinya. Mudah-mudahan belum terlambat untuk mencarinya, pikirku. Saya sudah cari ke beberapa toko buku di pusat kota tetapi hasilnya nihil. Saya nekat hampir memesan buku itu secara online ke penerbitnya, sampai saat ibu mengajak saya ke salah satu toko buku di pinggiran kota yang jaraknya cukup jauh dari rumah saya. Dan jreeng..jreeng..ada buku Lupakan Palermo dan The Journeys, including him as a writer. Happy!
Setelah melanjutkan melihat-lihat koleksi lain, eh nemu juga bukunya Nh. Dini yang sekarang juga jarang ditemukan di toko buku besar. Sebagai penggemar berat Nh. Dini sejak saya masih SMP, langsung saja saya ambil buku itu. Tuhan berbaik hati memberi kemudahan mendapatkan buku-buku yang bagi saya sudah langka itu. Kesabaran, perjuangan keluar masuk toko buku, dan jarak jauh yang ditempuh berbuah manis dengan mendapat buku-buku tersebut. Thank God.
Sebenarnya saat ini masih ada dua buku (yang sudah sulit ditemukan di toko buku) yang masih saya cari, sembari mengumpulkan rupiah untuk terus memenuhi hasrat membaca saya ;) 
Keep reading! 

@elizabeth9race J

You Might Also Like

0 komentar: